Pertanyaan :

بسم اللّه الرحمن الر حيم

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Semoga Allah melindungi ustadz dan keluarga,aamiin Allohumaa aamiin.

Ada seorang istri yang cemburu karena melihat suaminya sering didekati oleh wanita lain di tempat kerja, padahal wanita tersebut sudah mengetahui jika laki-laki tersebut sudah mempunyai istri.
Wanita tersebut terlihat seperti mengincar suaminya. Melihat hal itu, istri tersebut ingin menghubungi si akhwat, secara online ataupun langsung bertemu, agar tidak mendekati suaminya. Akan tetapi, suaminya melarang karena merasa tidak enak hati dan khawatir akan timbul suasana tidak nyaman di tempat kerja
Ahsannya bagaimana ya ustadz?

Syukron wa jazakallahu khairan ustadz

(Disampaikan oleh Member BiAS T09)

Jawaban :

وَعَلَيْكُمُ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللّهِ وَبَرَكَاتُهُ

بِسْـمِ اللّهِ

Alhamdulillah, wa laa haula wa laa quwwata illaa billaah, wash shalaatu was salaamu ‘alaa rasulillaah, Amma ba’du.

Seorang lelaki, terlebih apabila dia adalah seorang suami harus bisa menjauhkan dirinya dari fitnah wanita, tidak bermudah – mudahan untuk bergaul dengan seorang wanita, terlebih ada indikasi wanita tersebut menggodanya.
Allah berfirman:

قُل لِّلْمُؤْمِنِينَ يَغُضُّوا۟ مِنْ أَبْصَٰرِهِمْ وَيَحْفَظُوا۟ فُرُوجَهُمْ ۚ ذَٰلِكَ أَزْكَىٰ لَهُمْ ۗ إِنَّ ٱللَّهَ خَبِيرٌۢ بِمَا يَصْنَعُونَ

“Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: “Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat”.”
(QS. An-Nur :30)

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam telah mewanti-wanti umatnya, dan mengatakan bahayanya firnah wanita, beliau shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

مَا تَرَكْتُ بَعْدِي فِتْنَةً أَضَرَّ عَلَى الرِّجَالِ مِنْ النِّسَاءِ

“Tidaklah aku meninggalkan suatu fitnah setelahku yang lebih dahsyat bagi kaum laki-laki melebihi fitnah wanita.”
(HR. Bukhari : 5096).

Maka, seorang laki-laki yang mana dia adalah seorang nahkoda di dalam rumah tangganya, harus bisa menjaga kebahagiaan dan ketenangan keluarganya. Dan betaqwa kepada Allah dimanapun berada, sebagaimana sabda rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

اتَّقِ اللَّهِ حَيْثُمَا كُنْتَ وَأَتْبِعْ السَّيِّئَةَ الْحَسَنَةَ تَمْحُهَا وَخَالِقِ النَّاسَ بِخُلُقٍ حَسَنٍ

“Bertakwalah kamu kepada Allah dimana saja kamu berada dan ikutilah setiap keburukan dengan kebaikan yang dapat menghapuskannya, serta pergauilah manusia dengan akhlak yang baik.”
(HR. Tirmidzi : 1987).

Dan hendaknya seorang istri bersabar dan selalu memotivasi suaminya dengan penuh kelembutan untuk selalu bertaqwa kepada Allah, dan selalu menasihati untuk tidak terjerumus ke dalam tipuan syaithon.

Wallahu a’lam
Wabillahittaufiq

 

Dijawab dengan ringkas oleh :
Ustadz Muhammad Ihsan حفظه الله

 

sumber:  https://bimbinganislam.com/suami-sering-didekati-wanita-lain-bagaimana-istri-menasehati/